Pengunjung Jakarta Fair Hari Pertama Membeludak, Wagub DKI Optimistis Hal Ini Terjadi

Jumat, 10 Juni 2022 – 16:17 WIB
Pengunjung Jakarta Fair Hari Pertama Membeludak, Wagub DKI Optimistis Hal Ini Terjadi - JPNN.com Jakarta
Pembukaan pameran Jakarta Fair di Kemayoran, Jakarta, Kamis (9/6). Foto: ANTARA/HO-Humas Pemprov DKI Jakarta

jakarta.jpnn.com, JAKARTA PUSAT - Gubernur DKI Anies Baswedan resmi membuka event Jakarta Fair Kemayoran (JFK) 2022 pada Kamis (9/6).

Gubernur DKI Anies Baswedan pada pembukaan Jakarta Fair pada Kamis (9/6) mengharapkan jumlah pengunjung dan total transaksi di Jakarta Fair tahun ini melampaui realisasi sebelumnya.

Setelah dua tahun dirundung pandemi Covid-19, akhirnya JFK kembali lagi untuk menambah kemeriahan HUT Ke-495 DKI Jakarta.

Sementara itu, dengan membeludaknya pengunjung dalam event tersebut, perekonomian diharapkan ikut terdongkrak.

Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria optimistis salah satu pameran terbesar di Asia Tenggara ini mendongkrak ekonomi ibu kota setelah selama dua tahun dirundung pandemi Covid-19.

"Semoga membuat ekonomi lebih baik dan maju," ucap Riza di Jakarta, Jumat (10/6).

Pameran itu menyedot perhatian masyarakat karena sudah dua tahun tidak mengadakan ajang serupa karena pandemi Covid-19.

"Selepas Formula E, datang Jakarta Fair 2022. Event yang amat ditunggu warga Jakarta setelah dua tahun tertunda karena pandemi," katanya.

Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria optimistis salah satu pameran terbesar di Asia Tenggara ini mendongkrak ekonomi ibu kota
Facebook JPNN.com Jakarta Twitter JPNN.com Jakarta Pinterest JPNN.com Jakarta Linkedin JPNN.com Jakarta Flipboard JPNN.com Jakarta Line JPNN.com Jakarta JPNN.com Jakarta

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jakarta di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia