Pemain Ini Bakal Main di UEFA Nations League, Persija Harus Rela Melepasnya

Kamis, 15 September 2022 – 08:25 WIB
Pemain Ini Bakal Main di UEFA Nations League, Persija Harus Rela Melepasnya - JPNN.com Jakarta
Bek anyar Persija Ondrej Kudela membentengkan syal bertulisan Gue Persija ketika tiba di Bandar Udara Soekarno-Hatta, Tangerang, Selasa (21/6). Dia dipanggil Timnas Ceko untuk berlagai di UEFA Nations League. Foto: ANTARA/HO/Persija

jakarta.jpnn.com, KEBAYORAN BARU - Persija Jakarta harus rela melepas pemain asing asal Republik Ceko Ondrej Kudela untuk bermain di UEFA Nations League 2022. turut dipanggil oleh timnas negaranya.

Pemain yang akrab disapa Kudy ini kembali dipercaya untuk bergabung dengan Timnas Republik Ceko pada 19-28 September 2022.

Rencananya, bek tangguh Macan Kemayoran, julukan Persija, ini kembali ke negara asalnya sehari setelah melawan Madura United di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Sabtu (17/9) pukul 20.30 WIB.

Kudela merasa senang bisa kembali mengisi slot pemain bertahan untuk timnas Ceko.

“Saya senang bisa dipanggil kembali ke Timnas. Hal ini menandakan saya menunjukkan performa yang baik selama bermain di Persija,” ucap Kudela.

Mantan pemain Slavia Praha tersebut mempunyai target pribadi di UEFA Nations League 2022.

Sebagaimana diketahui, Republik Ceko akan berhadapan dengan Portugal (25/9) dan Swiss (28/9).

“Secara pribadi, saya pasti ingin memberikan yang terbaik untuk Timnas Ceko. Kami akan menghadapi dua negara yang akan bermain di Piala Dunia 2022. Tentu bagus untuk kami jika bisa memenangkan pertandingan tersebut,” katanya melanjutkan.

Persija melepas bek tangguhnya ke Timnas Ceko untuk berlaga di UEFA Nations League, simak selengkapnya
Facebook JPNN.com Jakarta Twitter JPNN.com Jakarta Pinterest JPNN.com Jakarta Linkedin JPNN.com Jakarta Flipboard JPNN.com Jakarta Line JPNN.com Jakarta JPNN.com Jakarta

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jakarta di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia