Disertasi di UI Bermasalah, Bahlil Lahadalia Segera Perbaiki

jakarta.jpnn.com - Menteri ESDM Bahlil Lahadalia mengaku akan mengajukan perbaikan disertasinya di Universitas Indonesia (UI).
Sebelumnya, disertasi yang dibuat ketua umum Partai Golkar itu menjadi polemik besar.
Berdasarkan risalah rapat pleno Dewan Guru Besar Universitas Indonesia, Bahlil Lahadalia harus mengulang karya akademisnya.
Bahlil Lahadalia mengaku belum mengetahui keputusan resmi yang dikeluarkan kampusnya.
Meskipun demikian, mahasiswa S3 Program Doktor Sekolah Kajian Strategik dan Global (SKSG) UI itu mengaku akan mengikuti keputusan kampus.
"Enggak tahu. Saya, kan, mahasiswa. Apa pun yang diputuskan UI, saya akan ikut," kata Bahlil, Jumat (7/3).
Bahlil Lahadalia juga mengaku dirinya akan mengajukan revisi terhadap disertasi yang dibuatnya.
"Yang saya tahu memang perbaikan. Ya, kami perbaiki karena memang saya belum mengajukan perbaikan," kata Bahlil Lahadalia.
Menteri ESDM Bahlil Lahadalia mengaku akan mengajukan perbaikan disertasinya di Universitas Indonesia (UI).
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jakarta di Google News