Prakiraan Cuaca Hari Ini 7 November di Jakarta, Hujan Enggak ya? Siap-Siap Saja
jakarta.jpnn.com, KEBAYORAN LAMA - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memprakirakan cuaca hari ini Senin (7/11) di DKI Jakarta hujan.
Menurut BMKG, cuaca di seluruh wilayah DKI Jakarta hujan dengan intensitas ringan pada pagi hari.
Hujan dengan intensitas ringan juga diprakirakan terjadi di wilayah Jakarta Timur, Jakarta Selatan dan Jakarta Barat pada siang.
Sementara itu, wilayah Jakarta Pusat, Jakarta Utara, dan Kepulauan Seribu diprakirakan berawan pada siang hari.
"Waspada potensi hujan disertai kilat dan angin kencang di Jakarta Selatan dan Jakarta Timur pada sore dan menjelang malam hari," tulis BMKG.
Berlanjut pada malam hari, BMKG kembali memprakirakan cuaca di seluruh wilayah DKI Jakarta hujan dengan intensitas ringan.
Baca Juga:
Sementara itu, suhu udara di DKI Jakarta berkisar antara 23 hingga 32 derajat celsius.
Kelembaban udara berkisar antara 85 hingga 100 persen. (antara/jpnn)
BMKG memprakirakan cuaca hari Senin, 7 November 2022, di DKI Jakarta. Simak selengkapnya
Redaktur & Reporter : Tarmizi Hamdi
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jakarta di Google News