Ekrutes Gelar Psikotes Online Gratis dan Kelas Karier Bagi Siswa SMKN 15 Jakarta
Selanjutnya, para siswa diberikan paparan materi dalam Kelas Karier “Self-awareness: Know Yourself, Know Your Magnificent Potential” yang dibawakan oleh Tim Talent Consultant Ekrutes.id.
Menurut Hartono, ketika siswa mengenali kekuatan, minat, dan potensi mereka maka mereka dapat membuat keputusan yang lebih baik untuk pendidikan dan karier yang sesuai dengan diri mereka sendiri.
Hal ini tentunya bisa membantu mengurangi kebingungan yang sering dialami siswa ketika mereka menghadapi keputusan penting tentang masa depan mereka.
Misalnya, apakah mereka langsung bekerja atau melanjutkan pendidikan setelah lulus sekolah.
Dengan demikian, kata dia, program ini tidak hanya memberikan manfaat pendidikan bagi para siswa, tetapi juga membantu mempersiapkan generasi muda untuk masa depan yang lebih cerah dan penuh kesuksesan.
Oleh karena itu, hadirnya Ekrutes.id melalui program ini diharapkan memberikan manfaat besar dalam membantu siswa mencapai sukses dalam kehidupan dan karier mereka.
Hal ini juga sejalan dengan upaya Ekrutesid untuk mengidentifikasi dan memahami minat dan bakat siswa agar dapat menjadi bagian integral dari pendekatan pendidikan yang komprehensif dan berkelanjutan.
Tentang Ekrutes.id
Ekrutes.id meluncurkan program psikotes online gratis dan program Kelas Persiapan Karier untuk siswa-siswi SMK Negeri 15 di Aula SMK Negeri 15 Jakarta.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jakarta di Google News