Masjid Hasyim Asy'ari Siap Gelar Salat Iduladha, Sediakan Kuota 1.500 Orang

Selasa, 05 Juli 2022 – 10:48 WIB
Masjid Hasyim Asy'ari Siap Gelar Salat Iduladha, Sediakan Kuota 1.500 Orang - JPNN.com Jakarta
Fotografer mengabadikan halaman depan Masjid Raya Hasyim Asy'ari, Kalideres, Jakarta Barat, Sabtu (23/4). Foto: ANTARA/Walda Marison/aa.

jakarta.jpnn.com, KALIDERES - Pengelola Masjid Raya Hasyim Asy'ari, Jakarta Barat, menyediakan tempat untuk menampung 1.500 jemaah salat Iduladha pada Minggu (10/6).

"Kami siapkan. Diperkirakan kalau terisi penuh paling mencapai 1.000 hingga 1.500 orang," kata Kepala Unit Pengelola Terpadu Masjid Raya Hasyim Asy'ari, Dikki Syafrin saat dihubungi di Jakarta, Senin.

Sebab, pihak masjid memberlakukan jarak antarjemaah saat salat sehingga membuat kapasitas masjid tidak bisa maksimal.

"Kapasitas saf tidak berjarak itu bisa 3.000-5.000 orang," katanya.

Setiap jemaah diharuskan salat dengan jarak kurang dari 1 meter.

Petugas masjid akan membantu jemaah untuk mengatur jarak tersebut.

Setelah itu, memberlakukan wajib memakai masker untuk seluruh jemaah yang berada di lingkungan masjid.

"Sebelum masuk masjid, diminta mencuci tangan yang sanitasinya di depan lobi," katanya.

Pengelola Masjid Hasyim Asy'ari menyediakan tempat bagi 1.500 Jemaah Salat Iduladha
Facebook JPNN.com Jakarta Twitter JPNN.com Jakarta Pinterest JPNN.com Jakarta Linkedin JPNN.com Jakarta Flipboard JPNN.com Jakarta Line JPNN.com Jakarta JPNN.com Jakarta

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jakarta di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia