Tiga Kali Clean Sheet, Cahya Supriadi Jadi Kiper Andalan Timnas U-19 di Piala AFF

Jumat, 08 Juli 2022 – 16:15 WIB
Tiga Kali Clean Sheet, Cahya Supriadi Jadi Kiper Andalan Timnas U-19 di Piala AFF - JPNN.com Jakarta
Pelatih Timnas U-19 Shin Tae Yong Indonesia (kanan) dan Kiper Cahya Supriadi dalam sesi jumpa pers setelah pertandingan Timnas U-19 Indonesia vs Thailand di Piala AFF U-19 2022. Foto:Amjad/JPNN.com

jakarta.jpnn.com, JAKARTA SELATAN - Kiper muda Persija Jakarta Cahya Supriadi mencuri perhatian pencinta sepak bola tanah air dalam perhelatan Piala AFF U-19 tahun ini.

Tak disangka, dia membukukan hasil yang gemilang dalam tiga pertandingan timnas di grup A Piala AFF.

Pria kelahiran Karawang pada 11 Februari 2003 ini bersinar di bawah mistar gawang Timnas Indonesia U-19 tanpa kebobolan satu gol alias clean sheet. Tercatat dia tampil dalam laga melawan Vietnam (0-0), Brunei Darussalam (7-0), dan Thailand (0-0).

Tugasnya tak mudah kala bertemu Vietnam dan Thailand. Dia mendapatkan banyak serangan.

Cahya bersyukur tidak kebobolan di tiga pertandingan. Namun, catatan positif itu tidak membuatnya puas.

“Saya bersyukur bisa mencatatkan clean sheet. Bagi saya, yang utama adalah tim bisa meraih kemenangan. Saya berharap kami bisa meraih poin maksimal di sisa pertandingan sehingga bisa lolos ke babak selanjutnya,” kata Cahya.

Timnas U-19 bersua Filipina pada hari ini Jumat (8/7) dan Myanmar (10/7). Cahya bertekad untuk terus tampil maksimal sepanjang laga dan mengevaluasi beberapa aspek dalam penampilannya.

“Mungkin terkait pendistribusian bola yang harus lebih baik lagi. Lalu, pengambilan keputusan saat keluar gawang dan harus lebih fokus. Kerja sama dengan semua bek terjalin baik. Yang terpenting, kami harus lebih fokus dalam menjaga pertahanan,” ucapnya.

Macan Muda Cahya Supriadi sangat diandalkan Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF sebagai tembok terakhir
Facebook JPNN.com Jakarta Twitter JPNN.com Jakarta Pinterest JPNN.com Jakarta Linkedin JPNN.com Jakarta Flipboard JPNN.com Jakarta Line JPNN.com Jakarta JPNN.com Jakarta

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jakarta di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia