Waduh, Ada Praktik Prostitusi Berkedok Spa di Dekat Mapolres Jaksel

Kamis, 23 Juni 2022 – 14:17 WIB
Waduh, Ada Praktik Prostitusi Berkedok Spa di Dekat Mapolres Jaksel - JPNN.com Jakarta
Praktik prostitusi. Ilustrasi Foto: Ricardo/JPNN.com

"Yang jelas, kami mendukung penutupan sementara oleh satpol PP. Sebab, kami belum bisa meminta pertanggungjawaban penyelenggara karena masih di polres," tambahnya.

Sebelumnya, poster undangan acara Bungkus Night viral di media sosial Instagram.

Keterangan di poster tersebut memuat sejumlah keterangan bermuatan sensual.

"Beyond your wildest sexpetation," bunyi keterangan di poster.

Keterangan di poster itu juga memuat tarif guna mengikuti kegiatan tersebut.

Polisi kemudian menetapkan empat di antara delapan orang yang ditangkap sebagai tersangka kasus pesta Bungkus Night di Wijaya, Jakarta Selatan.

Kapolres Metro Jakarta Selatan Kombes Budi Herdi Susianto mengatakan empat tersangka tersebut mulai dari direktur hingga manajer regional yang bertanggung jawab dalam penyelenggaraan kegiatan itu.

Lokasi tempat spa itu berada tak jauh dari Mapolres Metro Jakarta Selatan. Kompleks SPA bersebelahan hanya dipisahkan oleh jalan. (mcr4/jpnn)

Ada spa berkedok prostitusi di dekat Mapolres Jaksel. Satpol PP sudah bertindak

Redaktur : Tarmizi Hamdi
Reporter : Ryana Aryadita Umasugi

Facebook JPNN.com Jakarta Twitter JPNN.com Jakarta Pinterest JPNN.com Jakarta Linkedin JPNN.com Jakarta Flipboard JPNN.com Jakarta Line JPNN.com Jakarta JPNN.com Jakarta

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jakarta di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia