Gelar Webinar Kebangsaan, LDII Ungkap Resep Rahasia agar Indonesia Tak Terpecah

Kamis, 25 Agustus 2022 – 21:48 WIB
Gelar Webinar Kebangsaan, LDII Ungkap Resep Rahasia agar Indonesia Tak Terpecah - JPNN.com Jakarta
Webinar Kebangsaan yang digelar LDII dihadiri Wakil Menteri Agama Zainut Tauhid sebagai pembicara kunci, Lukman Hakim Saifuddin, Ketua PBNU KH. Ahmad Fachrur Rozi, Ketua PP Muhammadiyah KH Syafiq Al Mughni, Romo Franz Magnis Suseno, dan Ketua DPP LDII Singgih Tri Sulistyono. Foto: dokumentasi LDII

jakarta.jpnn.com, KEBAYORAN LAMA - Ketua Umum DPP LDII KH Chriswanto Santoso mengajak semua pihak bekerja sama dengan memanfaatkan teknologi 4.0.

“Menghadapi disrupsi, kami menginginkan semua bekerja untuk masa depan dengan paradigma bersanding, bukan bertanding, apalagi bersaing. Sehingga Indonesia bisa berjalan dengan baik,” ujarnya.

Hal itu dikatakan Chriswanto saat membuka webinar Beragama dalam Bingkai Kebangsaan untuk Merawat dan Menjaga Keutuhan Bangsa. 

Acara tersebut dilaksanakan DPP LDII bersama Majalah Nuanda Persada pada Kamis (25/8) di aula serbaguna Kantor DPP LDII, Jakarta. Agenda itu diikuti 2.600 peserta yang berkumpul di 265 titik. 

Webinar tersebut menghadirkan Wakil Menteri Agama Zainut Tauhid sebagai pembicara kunci, Lukman Hakim Saifuddin, Ketua PBNU KH. Ahmad Fachrur Rozi, Ketua PP Muhammadiyah KH Syafiq Al Mughni, Romo Franz Magnis Suseno, dan Ketua DPP LDII Singgih Tri Sulistyono.

Menurut KH Chriswanto, keberagaman adalah takdir bangsa Indonesia. Setiap pihak harus mengembangkan toleransi dan saling menghargai.

Sementara itu, Wakil Menteri Agama Wamenag Zainut Tauhid Sa’adi meminta umat beragama menjadi agen transformasional yang mampu mengembangkan nilai-nilai spiritualitas keimanan, mental kultural, dan kemanusiaan dalam kemajemukan.

“Kami sekaligus harus mampu menjaga keutuhan bangsa agar tidak tercerabut dari akar kehidupan sebagai bangsa yang religius di tengah budaya teknokratis, materialistis, dan hedonis yang terjadi di sekitar kita,” ujarnya. 

Dalam Webinar Kebangsaan, LDII mengungkap resep rahasia agar Indonesia tidak terpecah
Facebook JPNN.com Jakarta Twitter JPNN.com Jakarta Pinterest JPNN.com Jakarta Linkedin JPNN.com Jakarta Flipboard JPNN.com Jakarta Line JPNN.com Jakarta JPNN.com Jakarta

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jakarta di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia