Kabar Terbaru Tentang Kondisi Jakarta Pusat Saat Liburan Sekolah

Senin, 04 Juli 2022 – 20:12 WIB
Kabar Terbaru Tentang Kondisi Jakarta Pusat Saat Liburan Sekolah - JPNN.com Jakarta
Kondisi kemacetan di Jakarta Pusat berkurang saat liburan sekolah. Ilustari: Foto: Ricardo/JPNN.com

jakarta.jpnn.com, JAKARTA PUSAT - Satuan Lalu Lintas Polres Metro Jakarta Pusat mencatat ada penurunan kemacetan di wilayah Jakarta Pusat saat liburan sekolah.

Hal itu diungkap Kasat Lantas Polres Metro Jakarta Pusat Kompol Purwanta.

"Ada penurunan kemacetan," ujar dia saat dihubungi, Senin (4/7).

Namun, dia menegaskan penurunan volume kendaraan tersebut bukan berarti tidak terjadi kemacetan.

Kemacetan terjadi pada siang hari saat liburan sekolah. Hanya jamnya saja yang berubah.

"Kemacetan itu ada tetap tetapi jamnya itu agak lebih siang. Biasanya kan pagi, tetapi lebih siang karena para karyawan berangkat kerja," ungkapnya.

Purwanta menyebut kemacetan tidak separah seusai liburan anak sekolah.

Kemacetan berkurang hampir mencapai 20 persen di Kawasan Jakarta Pusat.

Satuan Lalu Lintas Polres Metro Jakarta Pusat menyampaikan kabar terbaru tentang kondisi jalanan di Jakarta Pusat saat liburan sekolah.
Facebook JPNN.com Jakarta Twitter JPNN.com Jakarta Pinterest JPNN.com Jakarta Linkedin JPNN.com Jakarta Flipboard JPNN.com Jakarta Line JPNN.com Jakarta JPNN.com Jakarta

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jakarta di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia