Polres Jakbar Dapat Tangkapan Besar, Lihat tuh Barang Bukti yang Disita

Senin, 15 Agustus 2022 – 19:10 WIB
Polres Jakbar Dapat Tangkapan Besar, Lihat tuh Barang Bukti yang Disita - JPNN.com Jakarta
Kapolres Metro Jakarta Barat, Kombes Pol Pasma Royce, (tengah) saat jumpa pers penangkapan dua pemilik puluhan ribu pil ekstasi di Mapolres Metro Jakarta Barat, Senin (15/8). Foto: ANTARA/Walda

jakarta.jpnn.com, JAKARTA BARAT - Kapolres Metro Jakarta Barat Kombes Pol Pasma Royce menyatakan banyak jalur sungai di Pekanbaru yang digunakan pengedar narkoba.

Puluhan ribu pil ekstasi produksi Malaysia diduga bisa masuk ke Provinsi Riau melalui pelabuhan kecil di jalur tersebut.

"Banyaknya jalur sungai digunakan para pelaku untuk menyelundupkan narkotika," katanya saat menggelar jumpa pers di Mapolres Metro Jakarta Barat, Senin (15/8).

Namun, Pasma tidak menjelaskan secara terperinci saat ditanya lebih detail soal lokasi titik pelabuhan yang menjadi pintu masuk barang haram tersebut.

Dia mengungkapkan ekstasi itu masuk wilayah Riau pada awal Agustus 2022. Informasi itu didapatkan polisi berdasarkan penangkapan seorang pengguna ekstasi di wilayah Jakarta.

Puluhan ribu pil ekstasi itu direncanakan akan dibawa dari Riau ke Jakarta untuk diedarkan. Dua tersangka yang ditugaskan untuk mengantar ekstasi itu adalah M (31) dan S (40).

Atas dasar informasi tersebut, polisi langsung menangkap kedua tersangka. M ditangkap di kediamannya di Kecamatan Sukajadi, Pekanbaru, Riau, pada Selasa (2/8).

"Kami dapati 30.500 butir pil ekstasi merah jambu (pink) dari rumah M," kata Pasma.

Puluhan ribu ekstasi dari Malaysia masuk melalui pelabuhan sungai di Pekanbaru, simak selengkapnya
Facebook JPNN.com Jakarta Twitter JPNN.com Jakarta Pinterest JPNN.com Jakarta Linkedin JPNN.com Jakarta Flipboard JPNN.com Jakarta Line JPNN.com Jakarta JPNN.com Jakarta

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jakarta di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia