Kalahkan China dan Amerika, TNI-Polri Posisi 5 Pasukan Penjaga Perdamaian Dunia

jakarta.jpnn.com - Pengamat politik R Haidar Alwi menyebut TNI dan Polri duduk di posisi kelima dalam daftar pasukan paling berkontribusi terhadap perdamaian dunia.
Pendiri Haidar Alwi Institute itu berkaca dari data yang diluncurkan Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) per 31 Januari 2025.
Haidar menjelaskan jumlah pasukan TNI-Polri yang bertugas di PBB mencapai 2.752 personel per 31 Desember 2024.
Perinciannya ialah 2.559 laki-laki dan 193 perempuan. Haidar Alwi menilai pencapaian TNI dan Polri merupakan hal yang sangat membanggakan.
“Dengan menempati peringkat lima, Indonesia patut berbangga atas kontribusi besarnya dalam berbagai misi PBB untuk menjaga perdamaian dunia,” kata Haidar Alwi, Senin (14/4).
Haidar menjelaskan pencapaian TNI dan Polri terhadap perdamaian dunia lebih besar dibandingkan China dan Amerika Serikat.
“China di peringkat 8 dengan jumlah pasukan 1.802 personel dan Amerika Serikat di peringkat 82 dengan jumlah pasukan 21 personel,” ujar Haidar.
Haidar mengatakan partisipasi Indonesia dalam perdamaian dunia merupakan perwujudan amanat yang tertuang dalam Pembukaan UUD 1945.
Pengamat politik R Haidar Alwi menyebut TNI dan Polri duduk di posisi kelima dalam daftar pasukan paling berkontribusi terhadap perdamaian dunia.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jakarta di Google News