Wakasal Laksdya Erwin Laksanakan Salat Idulfitri Bersama Masyarakat di Jakarta Utara

Kamis, 11 April 2024 – 08:36 WIB
Wakasal Laksdya Erwin Laksanakan Salat Idulfitri Bersama Masyarakat di Jakarta Utara - JPNN.com Jakarta
Wakasal Laksamana Madya TNI Erwin S Aldedharma melaksanakan Salat Idulfitri 1 Syawal 1445 H bersama masyarakat di Stadion Lapangan Bola Viyata Jalesyudha, Kolat Armada RI, Kompleks Kodamar, Jakarta Utara, Rabu (10/4). Foto: Dispenal

jakarta.jpnn.com, JAKARTA - Wakil Kepala Staf Angkatan Laut (Wakasal) Laksamana Madya TNI Erwin S Aldedharma didampingi Wakil Ketua Umum Jalasenastri Ny Ketty Erwin S. Aldedharma melaksanakan Salat Idulfitri 1 Syawal 1445 H bersama masyarakat di Jakarta Utara.

Salat Idulfitri ini berlangsung di Stadion Lapangan Bola Viyata Jalesyudha, Kolat Armada RI, Kompleks Kodamar, Jakarta Utara, Rabu (10/4) pagi.

Pelaksanaan Salat Idulfitri 1 Syawal 1445 Hijriah yang digelar oleh TNI AL ini mengusung tema "Memaknai Ibadah Puasa Ramadan Untuk Meningkatkan Ketakwaan, Mempererat Silatuhrahmi dan Memperkuat Persatuan dan Kesatuan Umat".

Bertindak selaku Khotib/Imam adalah Laksamana Pertama TNI (Purn) Dr. Drs. Asep Saepudin, S.Ag., S.H., M.M.

Selaras dengan perintah, KSAL Laksamana TNI Dr. Muhammad Ali bahwa dalam melaksanakan tugas para prajurit TNI AL harus terus  meningkatkan ketakwaan dan keimanan kepada Allah SWT.

Kegiatan ini berjalan dengan lancar dan penuh khidmat.

Selain masyarakat sekitar, hadir juga dalam kegiatan tersebut pejabat utama Markas Besar Angkatan Laut (Mabesal) dan para Panglima Komando Utama Angkatan Laut (Pangkotama) Wilayah Jakarta.(fri/jpnn)

Wakasal Laksamana Madya TNI Erwin S Aldedharma melaksanakan Salat Idulfitri 1 Syawal 1445 bersama masyarakat di Jakarta Utara.

Redaktur & Reporter : Friederich Batari

Facebook JPNN.com Jakarta Twitter JPNN.com Jakarta Pinterest JPNN.com Jakarta Linkedin JPNN.com Jakarta Flipboard JPNN.com Jakarta Line JPNN.com Jakarta JPNN.com Jakarta

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jakarta di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia