Puluhan Orang Datang ke Persidangan Ferdy Sambo, Ternyata Lakukan Ini, Salut

Senin, 17 Oktober 2022 – 11:34 WIB
Puluhan Orang Datang ke Persidangan Ferdy Sambo, Ternyata Lakukan Ini, Salut - JPNN.com Jakarta
Ketua DPD Pemuda Batak Bersatu DKI Jakarta DF Ringo Ringo memberikan keterangan pers di depan PN Jakarta Selatan, Senin (17/10). Foto: ANTARA/ Yoanita HD

jakarta.jpnn.com, PASAR MINGGU - Puluhan orang mendatangi persidangan terdakwa pembunuhan berencana Ferdy Sambo di Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Selatan.

Massa yang mengatasnamakan Pemuda Batak Bersatu ini memberikan dukungan kepada keluarga korban pembunuhan berencana Yosua Hutabarat alias Brigadir J.

"Organisasi kita ini benar-benar murni mendorong supremasi hukum," kata ketua DPD Pemuda Batak Bersatu DKI Jakarta DF Ringo Ringo

Dia mengharapkan supremasi hukum ini tidak hanya untuk warga Batak, tetapi juga seluruh lapisan masyarakat.

Dia mengatakan hari ini ada 500 anggota Pemuda Batak Bersatu yang akan datang memberikan dukungan terhadap keluarga korban, meskipun yang berada di lokasi baru 50 orang.

Namun, dia juga memastikan kedatangan mereka tidak akan menimbulkan kericuhan.

"Kami pastikan organisasi Pemuda Batak Bersatu adalah organisasi nonanarkis", ujarnya.

PN Jaksel mulai menggelar sidang perdana terdakwa Ferdy Sambo dan kawan-kawan atas perkara dugaan pembunuhan berencana terhadap Brigadir J di ruang sidang utama Profesor Haji Umar Seno Adji pada Senin, pukul 10.00 WIB.

Puluhan orang ini mendatangi persidangan terdakwa pembunuhan berencana Ferdy Sambo di PN Jaksel Jakarta Selatan, lihat apa yang dilakukan
Facebook JPNN.com Jakarta Twitter JPNN.com Jakarta Pinterest JPNN.com Jakarta Linkedin JPNN.com Jakarta Flipboard JPNN.com Jakarta Line JPNN.com Jakarta JPNN.com Jakarta

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jakarta di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia