Menteri Natalius Pigai: 2045 Indonesia Harus Jadi Pemimpin Dunia

Kamis, 20 Maret 2025 – 16:30 WIB
Menteri Natalius Pigai: 2045 Indonesia Harus Jadi Pemimpin Dunia - JPNN.com Jakarta
Menteri Hak Asasi Manusia (HAM) RI Natalius Pigai mengatakan pengetahuan tentang nilai HAM di Indonesia masih harus ditingkatkan. Foto: Aditya A Rohman/Antara

jakarta.jpnn.com - Menteri Hak Asasi Manusia (HAM) Natalius Pigai mengatakan pengetahuan tentang nilai HAM di Indonesia masih harus ditingkatkan.

"Setiap manusia harus selalu menanamkan nilai HAM dalam kehidupan sehari-harinya,” kata Natalius Pigai saat memberikan kuliah umum tentang penguatan HAM di Universitas Nusa Putra Sukabumi, Rabu (18/3).

Natalius menyebut ada tiga variabel HAM yang harus ditanamkan kepada setiap warga, yakni sudut pandang, nilai kompetensi, dan pengetahuan tentang HAM. 

Menurut Natalius, setiap warga bisa menerapkan ilmu tentang HAM saat hidup bermasyarakat maupun di lingkungan pekerjaan.

Natalius Pigai juga mengingatkan para mahasiswa tentang arti penting pengetahuan mengenai HAM.

Dengan demikian, para mahasiswa bisa mengambil keputusan yang selalu dilandasi nilai-nilai HAM ketika bekerja di dunia pemerintahan.

"Pengetahuan mahasiswa tentang HAM harus ditingkatkan karena mereka merupakan generasi penerus yang akan menentukan nasib bangsa ini ke depannya,” ujar Natalius Pigai.

Natalius mengatakan saat ini pihaknya tengah menyiapkan generasi penerus bangsa yang mengedepankan nilai HAM.

Menteri Hak Asasi Manusia (HAM) Natalius Pigai mengatakan pengetahuan tentang nilai HAM di Indonesia masih harus ditingkatkan.
Facebook JPNN.com Jakarta Twitter JPNN.com Jakarta Pinterest JPNN.com Jakarta Linkedin JPNN.com Jakarta Flipboard JPNN.com Jakarta Line JPNN.com Jakarta JPNN.com Jakarta

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jakarta di Google News